Pendaftaran Jalur Prestasi
MAN 1 Kota Payakumbuh adalah MAN Plus Keterampilan (VOCASIONAL) yang terdiri dari 4 (empat) keterampilan tambahan, yaitu: Teknik Pengelasan, ATPH (Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura), Tata Kecantikan Kulit dan Rambut, dan Tata Busana. Dalam rangka menyambut Tahun Pelajaran 2025/2026, MAN 1 Kota Payakumbuh membuka peluang bagi siswa/siswi MTS/SMP sederajat yang berprestasi di bidang Akademik dan Nonakademik serta Jalur Khusus, untuk mengikuti program pendaftaran Peserta Didik Baru melalui jalur prestasi dengan persyaratan sebagai berikut:
Jalur Prestasi Akademik
- Siswa yang pernah Juara Umum I di MTs/SMP Negeri mendapatkan fasilitas bebas iuran komite dan insidentil selama belajar di MAN 1 Kota Payakumbuh dengan menyerahkan sertifikat atau surat keterangan dari madrasah/sekolah yang bersangkutan (Catatan, Prestasi akan ditinjau ulang setiap tahunnya, jika prestasi menurun di tahun kedua bebas komite dan insidentil yang diberikan hanya setengah dari kewajiban).
- Juara 1 s/d 5 (semester 3, 4 dan 5) di MTs/SMP Negeri, dibebaskan iuran komite selama 3 (tiga) bulan.
- Peringkat 6 s/d 10 (semester 3, 4 dan 5) di MTs/SMP Negeri, dibebaskan iuran komite selama 1 (satu) bulan.
- Surat keterangan berkelakuan baik yang diterbitkan oleh sekolah asal.
- Menyerahkan fotokopi rapor yang dilegalisir.
- Menyerahkan fotokopi sertifikat juara bidang Akademik/ juara bidang studi.
- Mampu membaca Al-qur’an
- Mengisi formulir yang disediakan panitia (online : ppdb.man1pyk.sch.id).
- Siswa yang berprestasi di tingkat nasional (bukan daring) diberi fasilitas bebas iuran komite selama 4 (empat) bulan.
- Siswa yang berprestasi di tingkat provinsi (bukan daring) diberi fasilitas bebas iuran komite selama 3 (tiga) bulan.
- Siswa yang berprestasi di tingkat kabupaten/kota (bukan daring) diberi fasilitas bebas iuran komite selama 2 (dua) bulan.
Jalur Prestasi non Akademik
- Merupakan juara nonakademik dengan melampirkan fotokopi sertifikat seperti bidang seni, olah raga, Pramuka, keagamaan dll.
- Surat keterangan berkelakuan baik yang diterbitkan oleh sekolah asal.
- Menyerahkan fotokopi rapor yang dilegalisir.
- Mengisi formulir yang disediakan panitia (online : ppdb.man1pyk.sch.id).
- Mampu membaca Alqur’an.
- Siswa yang berprestasi di tingkat nasional (bukan daring) diberi fasilitas bebas iuran komite selama 4 (empat) bulan.
- Siswa yang berprestasi di tingkat provinsi (bukan daring) diberi fasilitas bebas iuran komite selama 3 (tiga) bulan.
- Siswa yang berprestasi di tingkat kabupaten/kota (bukan daring) diberi fasilitas bebas iuran komite selama 2 (dua) bulan.
Jalur MVC IV 2025
Bagi siswa yang meraih juara I, II, dan III pada ajang MVC 4 yang diselenggarakan oleh MAN 1 Kota Payakumbuh pada tahun 2025, dibebaskan iuran komite selama 1 (satu) bulan.
Jalur Tahfidz
- Bagi siswa hafidz dan hafidzah 3-5 juz dibebaskan iuran komite selama 3 (tiga) bulan setelah dinyatakan lulus seleksi hafalan oleh panitia seleksi.
- Bagi siswa hafiz dan hafizah 6-9 juz dibebaskan iuran komite selama 6 (enam) bulan setelah dinyatakan lulus seleksi hafalan oleh panitia seleksi.
- Bagi siswa hafiz dan hafizah 10 juz ke atas dibebaskan iuran komite selama 1 (satu) tahun setelah dinyatakan lulus seleksi hafalan oleh panitia seleksi.
- Surat keterangan berkelakuan baik yang dikeluarkan oleh sekolah asal.
- Menyerahkan fotokopi rapor yang dilegalisir.
- Mengisi formulir yang disediakan panitia (online: ppdb.man1pyk.sch.id).
Prosedur Pendaftaran Jalur Prestasi
- Pendaftaran dan penyerahan berkas persyaratan mulai 01 s/d 21 Februari 2025, Berkas pendaftaran antara lain:
- Print Out NISN (dari website NISN) : https://nisn.data.kemdikbud.go.id/
- Fotokopi Rapor Semester 3, 4, dan 5.
- Fotokopi Akte Kelahiran
- Fotokopi Kartu Keluarga (ter-update dari kantor Catatan Sipil).
- Pas foto 3 x 4 cm (latar merah) 4 lembar.
- Fotokopi KIP/PKH/KPS/Jamkesmas/SKTM (Jika Ada )
- Seleksi Jalur Tahfidz langsung pada saat pendaftaran dan penyerahan berkas tanggal 01 s/d 21 Februari 2025.
- Pengumuman diterima jalur prestasi tanggal 24 Februari 2025.
- Daftar ulang jalur prestasi tanggal 24 s/d 26 Februari 2025.
Contac Person (CP):
- Devi Sulastri,S.Pd : 081374979211
- Rinawati, M.Pd. : 082170354496
- Fitdiyahwati,S.Pd : 085264847220
- Drs. Iswandi : 085355682065
- Oknesia Laorenza, S.Pd : 082386683040